KUA Kecamatan Kerjo pada tahun 2016 mendapatkan alokasi dana Surat Berharga Syariah Negara atau biasa disebut SBSN untuk membangun kembali gedungnya. KUA yang berdiri di tanah seluas 1100 m2 ini rencananya akan dibangun gedung baru seluas 200 m2.
Sebelum peletakan batu pertama yang rencananya akan dimulai pada hari Senin, 27 Juni 2016, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karanganyar, H. Musta’in Ahmad bersama Kasi BIMIS, H. Yusuf, Penyelenggara Syariah, Yusuf Iksanu Irham dan Staf BIMIS, Ruslan melakukan survei lokasi, (16/06).
Dalam surveinya tersebut Kepala Kantor beserta tim melakukan pengukuran untuk menentukan tinggi dasar bangunan dan jarak bangunan dari jalan raya. Pengukuran tersebut ditemani juga oleh Perencana Proyek, Pengawas Proyek, serta Pelaksana Proyek.
Dalam obrolannya dengan pelaksana pembangunan gedung KUA atau Gedung Balai Nikah dan Manasik Haji Kecamatan Kerjo, Kepala Kantor mengatakan agar proyek dapat berjalan tepat waktu, tidak terlambat namun memenuhi spesifikasi kualitas bangunannya.
Disamping itu, Kakankemenag juga berharap agar setelah peletakan batu pertama yang rencananya akan berlangsung pekan depan, pelaksana langsung melanjutkan pembangunannya, tidak berhenti karena alasan libur lebaran atau lain sebagainya. (Hd)